Tips Mempercepat Kinerja Komputer

Trisatya Blog.Mempercepat Kinerja Komputer, itu adalah salah satu solusi, ketika Komputer kita bekerja sangat lambat, yang menyebabkan Kinerja Komputer menjadi lambat salah satunya adalah faktor Sistem Operasi anda, apabila Windows system operasi yang anda gunakan, ada trik mempercepat kinerja windows buat anda, buat yang tidak menggunakan Sistem Operasi ini, jadikanlah artikel ini sebagai pengetahuan anda supaya pada saat rekan-rekan anda atau anda mengalami hal seperti ini anda bisa menyelesaikannya dengan baik.
Oke, buat para pengguna Windows berikut langkah-langkah cara mempercepat kinerja Komputer :
A. Matikan beberapa fitur Start Up.
Hal ini akan mempercepat loading Windows pada waktu Booting atau pertama kali kita menghidupkan Komputer.

• pertama masuk ke menu RUN >>> Ketikan MSCONFIG >> OK >> Pilih menu Start Up >> hilangkan semua checklist pada Start up kecuali Program Anti virus
• Klik Menu service >> Hilangkan checklist pada Automatic Updates
• Setelah itu >>> Aplly >>> Ok
Setelah itu anda perlu me-restart windows anda, agar semuanya bisa berjalan dengan lancar, Setelah itu ada Message Windows dan pilih dont show this message again. Kemudian lanjutkan ke Optimasi pada Registry Windows di bawah ini.
B. Optimasi Pada Registry
HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop\MenuShowDelay. Ubahlah nilai default yang tampak di sisi jendela sebelah kanan dari 400 menjadi bernilai 0. Perubahan ini dimaksudkan untuk mempercepat tampilan munculnya daftar menu yang muncul saat kita memilih start menu.
HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\Session Manager\Memory Management\DisablePagingExecutive. Ubahlah nilai yang ada menjadi 0. Perubahan ini dimaksudkan untuk menempatkan kernel windows di RAM dan meniadakan virtual memori. Mohon diperhatikan bahwa trik ini hanya boleh dilakukan bila kartu memori RAM yang terpasang di komputer Anda adalah lebih dari 512 MB. Sangat tidak disarankan untuk melakukan trik ini bila kartu memori yang terpasang di komputer Anda lebih kecil dari 512 MB.
HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\Session Manager\Memory Management\PrefetchParameters\EnablePrefetcher. Ubahlah nilai yang ada menjadi 0 bila ingin meniadakan isi dari folder prefetch yang ada di dalam folder Windows di drive “system” komputer Anda. Ada tiga pilihan yang bisa dilakukan, semuanya terserah Anda. Anda bisa mengubah nilai yang ada menjadi 1 bila ingin menciptakan file-file prefetch dari berbagai aplikasi yang terinstal di komputer Anda (semacam cache untuk mempercepat memulai suatu aplikasi saat komputer baru saja dihidupkan). Ubahlah nilai yang ada menjadi 2 untuk mempercepat proses booting. Ubah nilai yang ada menjadi 3 untuk mempercepat akses semua file yang ada dalam komputer.
HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\FileSystem\NtfsDisable8dot3NameCreation. Ubahlah nilai yang ada menjadi 1. Perubahan ini dimaksudkan untuk men-disable 8.3 Name Creation dalam NTFS (beberapa file yang menggunakan 8.3 Naming Convention dapat menurunkan kinerja drive yang memakai format NTFS). Dengan men-disable Naming Convention atau Name Creation dipercaya dapat meningkatkan kinerja komputer kita. Lakukan defrag pada boot. Caranya dengan mengakali registri,
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Dfrg\BootOptimizeFunction. Lakukan editing pada string Enable dan ubahlah nilainya menjadi Y. Kemudian keluar dari registri editor dan lakukan restart pada komputer. Setelah itu maka komputer Anda akan bekerja lebih cepat.
C. Optimalkan Virtual Memory
• Masuk Control Panel >> System >> Advanced >> Performance Setting >>> Pilih Custom >> Ceklis pada : “Use Drop Shadow For Icon labels on the dekstop” dan “Use Visual styles on windows and buttons” dan kemudian aplly.
• Pada menu advanced >>> Virtual memory >> Change >> Klik pada drive c:Windows >> Pilih Custom Size >> Rubah Value pada initial size dan maximum Size 2 kali lipat dari value sebelumnya misal 640 rubah ke 960 , 960 rubah 1920) atau anda bisa merubah sesuai keinginan anda asal lebih besar dari value sebelumnya, Kemudian klik Ok.
Tweaking dan Modifikasi diatas bertujuan untuk mengoptimalkan dan mempercepat proses kerja suatu program atau software. Dan untuk mencegah peringatan / warning Virtual memory too low pada saat menjalankan program yag berat seperti Adobe Photoshop, Corel Draw, Adobe Premiere, Pinacle dan program berat lain yang memerlukan Virtual memory yang besar. Dan juga hal ini untuk mendukung Memory Ram yang kecil sehingga masih bisa digunakan untuk menjalankan progam berat tersebut.
Setelah selesai Restart komputer anda maka Kinerja dan Performance Computer anda akan lebih cepat dari sebelumnya. Selamat Mencoba.








ARTIKEL LAINNYA :


TRIK WINDOWS============================




  



































SECURITY======================================


























DESIGN========================================











































INTERNET==================================



  










EARN $==================================








Penulis : ADMIN ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Tips Mempercepat Kinerja Komputer ini dipublish oleh ADMIN pada hari Thursday, October 13, 2011. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 1comments: di postingan Tips Mempercepat Kinerja Komputer
 

1 comments:

  1. thanks tutorialnya gan . .


    kunjungan balik

    http://sahrulgun.blogspot.com

    ReplyDelete

Zona Download Software Gratis
DESIGN
SECURITY
TOOLS WINDOWS
  • CamStudio 8  (Tool untuk merekam layar komputer ke format video)
INTERNET
AUDIO/VIDEO
OTHERS